Resep Cara Membuat Telur Dadar Bumbu Santan Super Lezat

Resep Telur Dadar Bumbu Santan

Resep Cara Membuat Telur Dadar Bumbu Santan Super Lezat


Hai Sahabat Kokiepedia! Kokiepedia hadir kembali dengan resep sederhana namun dapat memanjakan lidah yaitu Telur Dadar Bumbu Santan. Bagi kokiepedia penikmat makanan nusantara yang sedang bingung mau masak apa dirumah, tidak ada salahnya mencoba resep yang satu ini. Selain mudah dan praktis memasaknya , telur memiliki sejumlah manfaat yang baik bagi kesehatan. Yuk Simak resepnya dibawah ini :
Resep Lainnya : Resep Telur Crispy Yang Kriuk
Bahan-Bahan :
  • 6 butir telur
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm minyak sayur
Bumbu santan :
  • 80 gr Santan Bubuk
  • 300 ml air
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang sereh
  • 3 sdm minyak goreng
  • 1/2 sdt Penyedap Rasa
Bumbu halus :
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 3 butir kemiri
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 2 cm kunyit

Cara Membuat Telur Dadar Bumbu Santan Super Lezat:

  1. Masukkan telur, susu cair, merica bubuk, garam, dan minyak sayur ke dalam mangkuk, lalu kocok hingga rata.
  2. Panaskan pan dadar, masukkan adonan telur, buat dadar dan masak dengan api kecil.
  3. Setelah adonan tidak lembek, lipat telur lalu letakkan di bagian pinggir pan.
  4. Tuang adonan telur kembali, tunggu beberapa saat. Lipat kembali hingga membentuk gulungan. lakukan hal yang sama hingga adonan habis, masak hingga matang, angkat.
  5. Bumbu santan : Panaskan wajan, masukkan bumbu halus, lengkuas, daun salam, daun jeruk dan sereh, tumis hingga harum. Masukkan air dan taburkan Sasa Santan Bubuk, tambahkan garam, gula pasir dan Sasa Penyedap Rasa, masak hingga matang dan mengental. Angkat.
  6. Potong-potong telur lalu sajikan dengan kuah santan.
Mudah saja kan kokiepedia cara membuatnya?
Resep Lainnya : Resep Telur Puyuh Goreng Krispi
Demikianlah artikel tentang :

Resep Cara Membuat Telur Dadar Bumbu Santan Super Lezat

Selamat Mencoba, Salam Sukses...!!!