Resep Cara Membuat Sop Ayam Tomat Khas Jawa Timur

Resep Sop Ayam Tomat Khas Jawa Timur

Resep Cara Membuat Sop Ayam Tomat Khas Jawa Timur


Selamat berjumpa kembali sahabat kokiepedia! Kali ini kokiepedia hadir dengan resep Sop Tomat Khas Jawa Timur. Apabila sahabat kokiepedia suka dengan masak - masakan Indonesia, janganlah lupa satu dari beragam aneka resep masakan khas dari daerah jawa timur ini. Makanan ini disebut Sop Tomat khas Jawa Timur. Yuk simak resepnya dibawah ini :

Bahan-Bahan :
  • 5 buah tomat, rebus matang buang biji, kulit, dan haluskan
  • 2 buah paha ayam fillet, direbus, dipotong kotak
  • 1 buah wortel, dipotong kotak kotak
  • 75 gram buncis, potong 1 cm
  • 4 butir bawang merah, iris
  • 75 gram saus tomat
  • 1 sendok makan Kecap Manis
  • 1 sendok makan garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1.750 ml air kaldu ayam
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Sop Ayam Tomat Khas Jawa Timur:

  1. Panaskan minyak. Lalu tumis bawang merah sampai harum.
  2. Tambahkan kaldu ayam. Biarkan hingga mendidih.
  3. Masukkan tomat halus, saus tomat, Kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai mendidih.
  4. Masukkan wortel dan buncis. Biarkan setengah matang.
  5. Tambahkan ayam, Masak sampai matang.
  6. Sop Tomat Jatim siap disajikan
Mudah kan kokiepedia cara membuatnya?
Resep Lainnya: Resep Membuat Sop Kambing Spesial
Demikianlah artikel tentang :

Resep Cara Membuat Sop Ayam Tomat Khas Jawa Timur

Selamat Mencoba, Salam Sukses...!!!